Garda Terdepan Pengawasan, 124 Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa Siap Awasi Pelaksanaan Tahapan Pemilu
|
Batang Hari, Bawaslu Kabupaten Batang Hari – Sebanyak 124 Panwaslu (Panitia Pengawas Pemilu) Kelurahan/Desa se-Kabupaten Batang Hari sudah dilantik dan diberikan Pembekalan oleh Panwaslu Kecamatan di Wilayah Kabupaten Batang Hari, Minggu (5/2/2023).
Ketua Bawaslu Kabupaten Batang Hari, Indra Tritusian, S.Pd.I menyampaikan pengawas tingkat kelurahan/desa merupakan jantung kepengawasan, garda terdepan pengawas Pemilu 2024. Andai saja tanpa PKD, tentu pengawasan Pemilu tingkat kelurahan/desa tidaklah maksimal.
Oleh karena itu, Indra, sapaan akrab Ketua Bawaslu Batang Hari, berharap kepada seluruh anggota PKD yang sudah dilantik tidak hanya mampu melaksanakan tugasnya dengan penuh rasa cinta, namun juga penuh tanggung jawab.
“Bapak-ibu PKD semuanya, mari melaksanakan tugas ini dengan penuh tanggung jawab dan amanah. Kita cintai tugas ini, karena hanya cinta yang menjadikan semuanya menjadi ringan,” tandasnya.
Selanjutnya, Kepala Sekretariat Bawaslu Kabupaten Batang Hari Suhabli, S.E menyampaikan seluruh anggota PKD di Kabupaten Btang Hari yang dilantik merupan orang-orang terbaik karena telah lulus seluruh tahapan seleksi yang digelar oleh Panwaslu Kecamatan setempat.
“Pengawas Kelurahan/Desa ini orang pilihan. Harus langsung siap bekerja, dan benar-benar dapat menjaga integritas,” tutupnya.
Penulis : M Adli Azhari
Editor : Humas Bawaslu Batang Hari